Rabu, 14 November 2012

Tips Cari Pacar (Buat Cowok)


1. Mendukung
Si dia adalah sosok yang selalu ngedukungmu. Baik soal hidup plus studimu. Dia bakal ada buat kamu  waktu seluruh dunia sepertinya ninggalin kamu. Sebagai cowok seharusnya kamu bisa jadi sosok yang tegar. Tapi kadang namanya stress atawa kesedihan tuh nggak bisa dihindarin. So, kamu butuh cewek  yang bisa jadi pendengar  yang baik. Dia bakal kasih dukungan dan kenyamanan buat kamu, termasuk kalo kamu perlu kembangin diri kamu untuk kebaikanmu.
2. Independen
Maksudnya, dia bisa mengatur dirinya sendiri. Nggak banget kan kalau kamu harus jadi `pengasuhnya` setiap waktu? Dia bisa pulang sendiri waktu kamu nggak bisa menjemputnya, dia bisa belanja sendiri  waktu kamu nggak bisa menemaninya, dan dia bisa mengandalkan dirinya sendiri waktu kamu nggak bisa membantunya. Cewek mandiri tuh cewek yang bisa berdiri dengan kakinya sendiri dan berjalan sendiri waktu kamu nggak ada disampingnya.
3. Indah di dalam dan luar
Dari luar, ia bukan cewek seperti  Raisa, Agnes Monica, Sandra Dewi, Kirana Larasati, Sherina, tapi dia terlihat cantik dan menarik dengan caranya sendiri lewat kesederhanaan dan keramahan. Dari dalam, kamu tuh bisa liat dia seorang cewek yang punya kepribadian luar biasa dan inspiratif.
4. Yakin
Dia mencintai ketidaksempurnaannya, dengan sempurna. Dia nggak akan menyakiti dirinya sendiri  dengan mencoba untuk menjadi orang lain. Udah pasti bangga memiliki kamu di sisinya.
5. Menghormati mu
Sebagai  cewek, dia punya rasa hormat sama kamu sebagai laki-laki dan dengan keputusan yang kamu buat. Dengan catatan, kamu harus menghormatinya juga sebagai perempuan dengan tidak mempermalukannya dan memperlakukan dia seperti budak.
6. Tahu kapan untuk berbicara dan diam
Dia tahu mana yang bisa diceritakan ke teman-temannya dan mana yang tidak. Dia tidak suka gosip hal-hal buruk tentangmu dan hubungan kalian. Dia tahu kapan harus berbicara dan mendengarkan kata-katamu. Dia juga bisa berbicara dari hati (tanpa berteriak) ketika ia mengungkapkan pendapatnya kepadamu.
7. Setia
Siapapun bakal jadi baik kalau keadaan normal dan bahagia. Kalau mau melihat karakter dia yang sesungguhnya, tunggu sampai ada masalah.  Biasanya, masalah bakal mengungkapkan  siapa dia sebenarnya. Cewek yang tidak setia akan berbalik dan meninggalkan kamu waktu kamu menghadapi masalah, baik kecil atau besar. Kalau dia cewek setia, dia memilih di sisimu untuk menghadapi masalah bersama-sama.
8. Nggak Matrelialistis
Cewek  yang baik tidak akan menempatkan cintanya pada kekayaanmu karena ia sudah punya sesuatu yang lebih berharga daripada uang, siapa lagi kalau bukan kamu.  Cinta uang hanya sementara karena dimanapun uang pergi, di situlah hatinya. Tapi cinta yang datang dan tumbuh dari hatinya untukmu akan berlangsung selama seumur hidup. Kenapa? Karena Ke mana kamu pergi, di situlah hatinya. Beda banget kan?
9. Sederhana
Jangan terperangkap dengan seorang cewek yang butuh pemeliharaan tinggi  kalau kamu tidak mampu memenuhi kebutuhannya. Lebih baik kamu pilih seorang cewek sederhana yang  terlihat cantik dengan apa yang dia punya, tanpa memerlukan perawatan terlalu banyak. Selain itu, dia sederhana dan rendah hati dalam kehidupan sehari-hari.
10. Masuk ke dalam hidupmu
Pilih seorang cewek yang bisa gaul sama temen-temenmu.  Tahu keluargamu dengan baik, bisa hang out bareng keluargamu, dan yang paling penting dia menikmati itu semua dengan tulus. Waktu dia tahu hidupmu dengan baik dan punya hubungan yang baik dengan keluargamu, so, kamu punya kesempatan yang baik untuk pindah ke tahap hubungan selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar